Rabu, 27 November 2013

Didier Yves Drogba Tebily



 

Dalam artikel ini, saya akan membahas tentang salah satu legenda Chelsea yang menjadi pahlawan dan membawa Chelsea FC menjuarai Liga Champions untuk pertama kalinya.
Didier Drogba adalah pemain Tim Nasional Pantai Gading sekaligus legenda hidup dari klub sepak bola asal Inggris yaitu Chelsea FC. Pemain yang bernama lengkap Didier Yves Drogba Tebily itu lahir di Abidjan, Pantai Gading pada tanggal 11 Maret 1978. Sebagai karier profesionalnya di Chelsea, Drogba bermain sebagai posisi penyerang (Striker).  
Sebelum bergabung ke Chelsea FC, Drogba memulai karier sepak bolanya di klub sepak bola asal Perancis, Le Mans. Lalu pada tahun 2002, Drogba  hijrah ke tim Perancis lainnya yaitu Guingamp. Kemudian pada tahun 2003, Drogba bergabung ke klub Perancis lagi, Olympique Marseille. Dan pada tahun 2004, akhirnya Drogba resmi bergabung dengan Chelsea FC dengan harga transfer senilai £24 Juta. Debut Drogba di musim pertamanya bersama Chelsea pun berakhir manis karena pada musin 2004-2005, Chelsea berhasil meraih gelar juara Barclays Premier League dan gelar Carling Cup lewat asuhan Jose Mourinho. Drogba mencetak gol di laga final itu. Dengan permainan impresifnya saat bermain untuk Chelsea, Drogba mendapat berbagai penghargaan, salah satunya saat ia menjadi Top Skor Liga Inggris pada tahun 2007 dan 2010. Dan puncak prestasinya saat Drogba menjadi Pemain Terbaik Final UEFA Champions League saat menjadi penentu kemenangan di babak adu penalti Chelsea FC melawan Bayern Munich di Allianz Arena pada tahun  2012.
Didier Drogba dikenal dengan insting ketajamannya mencetak gol saat di depan gawang lawan, teknik kemampuan menjaga bola yang mumpuni, unggul saat berduel di udara, dan fisiknya yang sangat kuat. Tak jarang banyak bek-bek lawan yang sudah takut duluan saat menghadapi ia di lapangan karena Drogba striker yang menakutkan dan kuat. Ia adalah pencetak gol terbanyak Chelsea FC di urutan ke-4 sepanjang masa. Selama di Chelsea, Drogba telah menyumbangkan 3 gelar Barclays Premier League, 4 gelar FA Cup, 2 gelar Carling Cup, 2 gelar Community Shield, 1 gelar UEFA Europe League, dan 1 gelar yang paling bergengsi yaitu UEFA Champions League saat Chelsea mengalahkan Bayern Munich di Allianz Arena saat final UCL lewat babak adu penalti dengan skor 4-3. Trofi  UEFA Champions League ini terasa begitu spesial bagi seluruh pemain Chelsea FC karena mereka untuk pertama kalinya dalam sejarah memenangkan gelar bergengsi ini untuk klub. Dan Didier Drogba mendapat kehormatan saat ia menjadi Pemain Terbaik UEFA Champions League pada laga final itu. Tendangan penaltinya sukses memperdaya kiper Bayern Munich, Manuel Neuer sehingga Chelsea menjadi juara di laga itu.
            Pada akhirnya, Drogba harus meninggalkan Stamford Bridge pada tahun 2012  dengan free transfer tepat seusai Chelsea menjuarai gelar bergengsi UEFA Champions League karena kontraknya sudah habis. Kontrak Drogba tidak diperpanjang oleh Chairman Chelsea FC, Roman Abramovich. Roman menilai bahwa Drogba sudah terlalu tua untuk pemain Chelsea, padahal dialah yang berjasa mengantarkan Chelsea FC juara UEFA Champions League untuk pertama kalinya. Setelah meninggalkan Chelsea, Drogba memilih klub China, Shanghai Senshua sebagai destinasi selanjutnya. Tidak berapa lama, ia kemudian bergabung dengan klub Turki, Galatasaray.
            Goodbye Didier Drogba, you are a Chelsea legend! 

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar